Video Animasi Sex Education Berbasis Living Values Education Program (LVEP)
Kepengarangan:
An-Nisa Apriani
Mufida Awalia Putri
Dhina Puspasari Wijaya
Dadang Heksaputra
Editor:
–
ISBN:
Dalam Proses Pengajuan
Ukuran:
18 x 25 cm
Jumlah halaman:
vi + 67 hlm
Terbit:
Oktober 2024
Description
Pendidikan seksual usia sekolah sangatlah penting untuk dilaksanakan. Dalam dunia pendidikan, peranan orang tua, sekolah dan guru sangatlah penting untuk mencegah terjadinya pelecehan atau kekerasan seksual terhadap anak dengan memberikan pendidikan seks. Solusi yang dapat dilakukan dari permasalahan tersebut melalui inovasi dalam pemanfaatan media pembelajaran dalam proses belajar mengajar. Inovasi media pembelajaran yang dapat dikembangkan sesuai dengan permasalahan dan kemajuan teknologi yaitu modifikasi video animasi tentang pendidikan seks dengan menyisipkan Living Values Education Program (LVEP). Melalui LVEP anak dibimbing untuk dapat memahami, memiliki kesadaran dan menerapkan nilai-nilai 12 kehidupan dalam segala aspek agar menjadi manusia yang baik dan berkarakter.
Buku video animasi sex education berbasis LVEP merupakan panduan praktis dalam menggunakan video animasi yang terdiri dari tujuh materi pendidikan seks yang terintegrasi LVEP di antaranya adalah 1) Pendidikan seks itu penting, 2) Menghargai perbedaan laki-laki dan Perempuan, 3) Menghargai diri sendiri, 4) Tanggung jawab Terhadap diri sendiri dari kejahatan seksual, 5) Jujur saat mengalami kejahatan seksual, 6) Tanggung jawab menjaga Kesehatan organ reproduksi, dan 7) Tanggung jawab saat pubertas. Pada setiap video animasi yang dikembangan mencakup informasi tentang materi Pendidikan seks, lagu gubahan, dan integrasi nilai LVEP yang mencakup ayo bayangkan, ayo memahami, dan ayo eksplorasi.
Pada bagian materi Pendidikan seks dijabarkan tentang materi Pendidikan seks untuk peserta didik yaitu perbedaan gender (laki-laki dan Perempuan), sentuhan boleh dan tidak boleh, siapa yang boleh menyentuh area pribadi tubuh kita, kejahatan seksual, cara menjaga diri sendiri dari kejahatan seksual, cara jujur saat mengalami kejahatan seksual, organ reproduksi dan cara menjaga kesehatannya, dan pubertas. Pada bagian lagu gubahan dijabarkan tentang beberapa lagu yang mendukung konsep Pendidikan seks dan nilai nilai LVEP yang bertujuan memudahkan peserta didik memahami materi. Integrasi LVEP dalam materi Pendidikan seks mencakup beberapa tahap seperti ayo bayangkan, ayo memahami, dan ayo eksplorasi dengan beberapa kegiatan yang disertai lembar kerja peserta didik guna membantu mereka memahami materi Pendidikan seks yang berbasis nilai menghargai, tanggung jawab, dan kejujuran.
Buku ini diharapkan dapat membantu pembaca untuk memahami dan memudahkan dalam praktik dan penggunaan video animasi sex education berbasis LVEP. Buku ini juga bertujuan membangun kemampuan peserta didik dalam membina hubungan saling menghargai, menambah pengalaman peserta didik akan menghargai diri sendiri dan orang lain, menambah pengetahuan dan membangun rasa tanggung jawab pada peserta didik, serta meningkatkan pengetahuan dan pengalaman peserta didik tentang kejujuran.
Additional information
Weight | 250 g |
---|
Reviews
There are no reviews yet.